Medan // Siarankabar – Ketua Generasi Milenial Anti Narkoba, Rabil Zuyura Hanif, menyatakan dukungan penuh terhadap langkah tegas Kapolrestabes Medan beserta jajaran dalam menggerebek dan memberantas sarang narkoba di wilayah hukum Polrestabes Medan.
Salah satu wilayah yang menjadi perhatian serius adalah Jermal 15, yang diduga kuat menjadi lokasi peredaran narkoba serta tempat beroperasinya bandar besar berinisial GS. Rabil menilai, tindakan tegas aparat kepolisian merupakan langkah yang sangat tepat dan harus didukung oleh seluruh elemen masyarakat.
“Peredaran narkoba sangat merusak masa depan generasi bangsa. Langkah Kapolrestabes Medan yang berani menggerebek barak-barak narkoba dan memburu bandar besarnya patut kita dukung bersama,” ujar Rabil Zuyura Hanif.
Ia juga meminta agar aparat kepolisian tidak ragu untuk terus menggempur barak-barak narkoba serta menangkap bandar-bandar besar yang selama ini meresahkan masyarakat dan merusak tatanan sosial.
Menurutnya, perang melawan narkoba tidak bisa hanya dibebankan kepada aparat penegak hukum semata, namun juga membutuhkan peran aktif masyarakat. Rabil menegaskan bahwa masyarakat seharusnya memberikan informasi kepada pihak kepolisian apabila mengetahui adanya tindak kejahatan, khususnya peredaran narkoba.
“Masyarakat jangan sampai melindungi pelaku kejahatan, apalagi melakukan perlawanan atau menyerang petugas yang sedang menegakkan hukum. Ini demi keselamatan dan masa depan generasi kita,” tegasnya.
Generasi Milenial Anti Narkoba berharap upaya tegas dan berkelanjutan dari Polrestabes Medan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman, bersih dari narkoba, serta melindungi generasi muda dari ancaman narkotika.
Penulis: Rabil Z
Editor: Meijieli Gulo


